POTENSI SAPONIN STEROID UMBI UWI UNGU (DIOSCOREA ALATA L.) SEBAGAI AGEN IMUNOMODULATORI
Abstract
Umbi uwi ungu (Dioscorea alata L.) merupakan sumber hayati umbi-umbian yang belum banyak dimanfaatkan secara optimal. Beberapa nutrien terkandung dalam spesies Dioscorea salah satunya adalah Saponin Steroid. Makalah ini bertujuan untuk mengkaji potensi Saponin Steroid dalam umbi uwi ungu (Dioscorea alata L.) sebagai agen imunomodulatori. Metode penulisan makalah ini adalah dengan mereview dari berbagai literatur. Disimpulkan bahwa Saponin Steroid dalam umbi uwi ungu (Dioscorea alata L.) berpotensi sebagai agen imunomodulatori.