IDENTIFIKASI GEJALA PADA PASIEN DENGAN LIFE LIMITING ILLNESS
Abstract
Latar Belakang
Pasien dengan penyakit terminal dimana sudah tidak ada harapan untuk sembuh atau yang dikenal dengan istilah pasien dengan Life Limiting Illness (LLI) semakin meningkat jumlahnya baik di dunia maupun di Indonesia. Kondisi pasien LLI sangat membutuhkan perawatan paliatif yang tidak hanya memenuhi kebutuhan fisik, namun juga psikologis, social dan spiritual pasien beserta keluarganya. Namun, Indonesia mengalami kendala dalam pemberian perawatan paliatif yang disebabkan salah satunya dari kurangnya pemahaman tenaga kesehatan tentang perawatan paliatif. Pemberian asuhan perawatan paliatif sangat membutuhkan pengkajian yang tepat dan komprehensif sehingga mampu membuat rencana intervensi yang tepat untuk mengatasi masalah fisik, psikologis, social dan spiritual pasien dan keluarganya.
Tujuan
Penelitian ini bertujuan untuk mengidentifikasi gejala pada pasien dengan LLI yang dirawat di rumah sakit,
Metode
Penelitian ini menggunakan metode survey, dengan mengambil total sampel yaitu seluruh pasien LLI yang dirawat inap di rumah sakit selama periode Februari-Maret 2017 dengan jumlah sampel minimal 100
Hasil
Luaran yang diharapkan dari penelitian ini adalah publikasi data dasar terkait gejala yang muncul pada LLI di daerah DI. Yogyakarta dan Ja