MENGELOLA INDONESIA YANG BERKEMAJUAN DAN BERKEADABAN
Abstract
Dewasa ini persaingan antarbangsa terus berlangsung tanpa henti untuk memperebutkan sumber daya alam baik untuk kebutuhan masing- masing bangsa maupun untuk memperkuat posisinya di dunia internasional. Di masa lalu persaingan antarbangsa ditentukan oleh kemampuan masing- masing bangsa dalam menguasai sumber daya ekonomi dan kekuatan militer. Dewasa ini persaingan dan pola pikir lama itu sebenarnya tidak banyak berubah.