TEKNIK FASILITASI DALAM PEMBERDAYAAN MASYARAKAT
Date
2018-07-20Author
Widodo, Aris Slamet
sutrisno
safriyani, hasanah
Metadata
Show full item recordAbstract
Pemberdayaan masyarakat muncul sebagai aktivitas social yang dilaksanakan oleh individu maupun kelompok karena adanya empati terhadap kondisi sekelompok masyarakat yang lemah dan kurang berdaya dalam mengakses summberdaya/ hak ataupun fasilitas. Modul pelatihan teknik fasilitasi pemberdayaan masyaraka disusun untuk memberikan pemahaman yang lebih praktis terkait konsep dan praktik fasilitasi masyarakat. Modul ini secara garis besar terdiri dari 3 (tiga) materi utama yaitu:
• Konsep pemberdayaan masyarakat dan analisa sosial
• Pendekatan pemberdayaan dan teknik fasilitasi
• Perencanaan, pendampingan, dan evaluasi program.
Selain materi dengan berbagai konsep dari banyak sumber, modul ini juga dilengkapi dengan simulasi guna meningkatkan keterampilan seorang fasilitator. Simulasi tersebut antara lain: analisa social, teknik fasilitasi, teknik need assessment dan berbagai tools dalam teknik fasilitasi serta simulasi perencanaan, pendampingan dan evaluasi program.
Modul pelatihan ini bisa digunakan untuk memberikan materi pada berbagai training teknik fasilitasi pemberdayaan masyarakat, baik untuk mahasiswa (KKN), lembaga swadaya masyarakat (LSM) maupun fasilitator masyarakat pada program pemerintah seperti penyuluh pertanian, peternakan, kehutanan, keluarga berencana, kesehatan lingkungan, social, dll.