ANALISIS FRAMING PEMBERITAAN PENEMBAKAN TERHADAP MUSLIM SELANDIA BARU DI MEDIA ONLINE KOMPAS DAN REPUBLIKA
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui isi pemberitaan Penembakan Terhadap Muslim Selandia Baru pada media online Kompas.com Republika Online, serta menjelaskan perbandingan framing antara media online Kompas.com dan Republika Online terhadap pemberitaan Penembakan Terhadap Muslim Selandia Baru. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif, dan analisis data menggunakan framing model Robert N. Entman. Teknik pengumpulan data berupa dokumentasi, metode analisis data meliputi reduksi data, penyajian data dan penarikan kesimpulan.
Hasil penelitian ini terdapat Terdapat 2 isu yang menonjol pada Kompas.com antara lain: (1) Warga Negara Indonesia Turut Menjadi Korban Penembakan di Selandia, dan (2) Indonesia Kecam Keras Penembakan di Masjid di Selandia Baru. Sedangkan pada Republika Online Terdapat 4 isu yang menonjol pada Republika Online antara lain: (1) Indonesia dan Dunia kecam penembakan di Masjid di Selandia Baru, (2) Warga Negara Indonesia Turut Menjadi Korban Penembakan di Selandia Baru, (3) Penembakan Selandia Baru merupakan wujud Islamofobia, dan (4) Penembakan di Masjid Selandia Baru adalah aksi Terorisme. Perbedaan kedua media Online adalah Kompas.com lebih melihatkan sisi pluralisme sedangkan Republika Online lebih menonjolkan nuansa Islam pada sebuah berita dan juga perbedaan pengambilan narasumber.