Menyongsong Masa Depan Indonesia Menuju Baldatun Thoyyibatun Wa Robbun Ghofur
Abstract
Indonesia kini yg tengah dilanda beragam masalah seperti kebakaran hutan, konflik Wamena, polemik beberapa undang-undang seperti UU KPK, RUU KUHP dll, pajak yang semakin menggigit, harga2 yang melambung...dst akhirnya mendorong kalangan masyarakat dan intelektual untuk menyuarakan perubahan hingga muncul aksi mahasiswa dan rakyat beberapa waktu lalu. Di sisi lain, isu radikalisme dan terorisme terus digemakan, Islam dan umat Islam selalu dipojokkan menggunakan kedua narasi tsb, sungguh miris padahal negeri ini mayoritas Islam dan dimerdekakan dengan pekikan takbir, perjuangan para ulama serta darah para syuhada. Kebebasan menyuarakan kritik pada negara dikekang bahkan dikriminalisasi. Masa depan negeri tercinta kini dipertaruhkan, krisis harus segera diakhiri. Lalu perubahan seperti apa yang dibutuhkan negeri ini? Yang dapat membawa negeri ini menjadi "baldatun thoyyibatun wa rabbun ghofur" ?