Mind Mapping and Problem Based Learning in Medical Education: A systematic Review
Abstract
RINGKASAN
Latar Belakang: Tantangan pendidikan kedokteran dengan beban pembelajaran tinggi membutuhkan alat bantu pembelajaran yang dapat secara efektif mengintegrasikan beberapa informasi hasil belajar.Beberapa literatur sebelumnya telah berhasil mengidentifikasi metode pembelajaran Problem-based Learning (PBL) dan pembuatan mind map yang secara terpisah telah terbukti menjadi solusi dan alat untuk memfasilitasi teori belajar konstruktivisme yang menjadi dasar pembelajaran di kedokteran (1,2). Terbuka kesempatan untuk melakukan review mendalam terkait hubungan keduanya dalam suatu penelitian yang terintegrasi. Dalam skema hibah penelitian dasar non kolaboratif ini peneliti bertujuan untuk mencari secara sistematik beberapa literatur terkini untuk melacak efektifitas dan faktor yang mempengaruhi pada penggunaan mind map pada metode pembelajaran PBL pada mahasiswa kedokteran di seluruh penjuru dunia.
Metode : Metode systematic review yang digunakan dalam penelitian ini mengacu pada rekomendasi dari Cook dan West (2012) dengan tujuan untuk menganalisa dan mensistesis literatur penelitian tentang penerapan mind map dalam metode PBL di pendidikan kedokteran. Tujuan khusus dari penelitian sistematic review ini adalah (1) mengidentifikasi efektifitas penggunaan mind map pada metode pembelajaran PBL (2) mengidentifikasi faktor yang mempengaruhi efektifitas mind map pada metode pembelajaran PBL (3) mengidentifikasi hal yang dapat dikembangkan peneliti untuk penelitian selanjutnya terkait penggunaan mind map pada metode pembelajaran PBL.
Luaran : Hasil yang didapatkan kemudian disatukan dalam sebuah naskah publikasi yang akan di kirimkan pada jurnal internasional terindek Scopus. Hasil akan digunakan juga oleh tim peneliti untuk pembuatan buku ajar dengan topik critical thinking and smart thinking yang menjelaskan tentang penggunaan mind map dalam proses belajar.
KATA KUNCI
Mind Map; Problem Based Learning; Medical Education; Systematic Review