PENGARUH PELATIHAN HAND HYGIENE DALAM MENINGKATKAN KEPATUHAN MAHASISWA PROFESI PENDIDIKAN DOKTER DI RSUD PANEMBAHAN SENOPATI BANTUL YOGYAKARTA
Abstract
Negara berkembang termasuk Indonesia memiliki rata-rata prevalensi infeksi nosokomial atau yang sekarang dikenal dengan Health-care Associated Infections (HAIs) adalah sekitar 9,1% dengan variasi 6,1%-16,0%. Salah satu solusi masalah tersebut adalah meningkatkan kebersihan tangan (hand hygiene) untuk pencegahan HAIs. Hand Hygiene adalah suatu ilmu kesehatan yang mencakup seluruh faktor yang membantu atau mendorong adanya kehidupan yang sehat baik perorangan maupun melalui masyarakat. Beberapa penelitian menunjukkan tingkat kebiasaaan mencuci atau membersihkan tangan di kalangan pekerja kesehatan di rumah sakit masih di bawah 50 persen.