ANALISIS FAKTOR-FAKTOR YANG MEMPENGARUHI INFLASI DI INDONESIA (1:2008 – 12:2015) MELALUI PENDEKATAN ERROR CORRECTION MODEL (ECM)
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk Menganalisis Faktor-Faktor yang Mempengaruhi Inflasi di Indonesia (1:2008 - 12:2015) melalui pendekatan Error Correction Model (ECM). Variabel yang digunakan dalam penelitian ini adalah laju inflasi, BI rate, kurs tengah dan M2 (broad money). Berdasarkan analisis yang telah dilakukan diperoleh hasil bahwa, BI rate dan M2 (broad money) dalam jangka pendek maupun jangka panjang berpengaruh positif terhadap laju inflasi di Indonesia, sementara kurs tengah dalam jangka pendek maupun jangka panjang berpengaruh negatif terhadap laju inflasi di Indonesia.