ANALISIS KINERJA SEKRETARIATAN DPRD KABUPATEN WAKATOBI DALAM MENDUKUNG FUNGSI DPRD TAHUN 2012
Abstract
Latar belakang penelitian ini adalah melihat bahwa sekretariat DPRD Wakatobi yang merupakan salah satu perangkat daerah yang tugas pokok dan fungsinya secara teknis operasional berasa di bawah dan bertanggung jawab kepada pimpinan DPRD dan secara administratif bertanggung jawab kepada kepala daerah malalui sekretaris daerah adlaah merupakan unsur yang penting dan strategis dalam penyelenggaraan pemerintahan daerah terutama dalam menghubungkan pemerintah daerah dan DPRD untuk menentukan lebih jauh kinerja sekretariat DPRD dalam mendukung fungsi DPRD tahun 2012. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa kinerja sekretariat DPRD Wakatobi dalam mendukung fungsi DPRD tahun 2012 secara produktifitas telah mampu memberikan pelayanan yang optimal kepada DPRD dengan melayani berbagai kebutuhna DPRD.