PENGEMBANGAN APLIKASI GAME PIANO CHILDREN SEBAGAI EDUKASI BAGI ANAK TENTANG MATERI DASAR PIANO
Abstract
Piano dikategorikan sebagai alat musik harga yang cukup mahal dan
menyewa guru kursus piano yang termasuk mahal. Selain itu waktu yang
dibutuhkan untuk kursus piano juga tidaklah sebentar. Oleh karena itu, dibutuhkan
solusi untuk mengatasi masalah tersebut. Game edukasi tentang belajar bermain
materi dasar piano diharapkan dapat menjadi solusi untuk orang tua yang ingin
mengajarkan anak-anak bermain piano. Tujuan dari penelitian adalah
mengembangkan sebuah game edukasi berbasis android dengan nama Piano
Children untuk meningkatkan kemampuan anak dalam bermain piano dengan cara
mengenal materi dasar piano yang telah disediakan oleh game tersebut. Setelah
melalui hasil pengujian pre-test dan post-test dapat disimpulkan bahwa kemampuan
anak-anak dalam bermain piano setelah menggunakan game edukasi Piano
Children cenderung meningkat daripada sebelum menggunakan. Hal ini dibuktikan
dengan nilai tes yang cenderung meningkat sesudah memainkan game tersebut.