dc.description.abstract | Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui (a) keefektifan penggunaan media crossword puzzle dalam peningkatan penguasaan kosakata bahasa Jepang siswa kelas X MAN 2 Yogyakarta; (b) respon siswa kelas X MAN 2 Yogyakarta terhadap penggunaan crossword puzzle sebagai media pembelajaran kosakata bahasa Jepang Metode penelitian yang digunakan pada penelitian ini merupakan penelitian eksperimen dengan pendeketan kuantitatif. Populasi dalam penelitian ini adalah siswa-siswi kelas X MAN 2 Yogyakarta. Sedangkan sampel dari penelitian ini adalah siswa-siswi kelas X MAN 2 Yogyakarta yang mengikuti lintas minat bahasa Jepang saja, yaitu kelas X MIPA sebagai kelas eksperimen sebanyak 26 orang dan kelas X IPS sebagai kelas kontrol sebanyak 24 orang. Instrumen yang digunakan dalam penelitian ini yaitu tes dan angket.
Berdasarkan hasil penghitungan dengan menggunakan independet samples t-test diperoleh nilai thitung sebesar 0,940. Setelah dikonsultasikan dengan ttabel pada taraf signifikansi 5% dan db=48 yaitu sebesar 2,021 , ternyata thitung lebih kecil dari ttabel (0,940 < 2,021), sehingga pada posttest kelas eksperimen dan kelas kontrol tidak terdapat perbedaan yang signifikan. Kemudian, berdasarkan hasil uji kriteria keefektifan dengan mengunakan normalized gain diperoleh nilai normalized gain kelas eksperimen (Ngain1) adalah 0,73 dan kelas kontrol (Ngain2) adalah 0,79 . Sehingga Ngain1 lebih kecil dari Ngain2. Dengan demikian, dapat disimpulkan bahwa hipotesis yang berbunyi “pembelajaran kosakata bahasa Jepang dengan menggunakan media crossword puzzle tidak efektif dalam meningkatkan penguasaan kosakata bahasa Jepang siswa kelas X MAN 2 Yogyakarta tahun ajaran 2016/2017” diterima. Sedangkan berdasarkan hasil analisis angket, sebagian besar siswa mengaku menyukai penggunaan crossword puzzle sebagai media pembelajaran kosakata bahasa Jepang dengan alasan pembelajaran menjadi lebih bervariasi, menyenangkan dan mempermudah dalam penguasaan kosakata. | en_US |