KAJIAN WAKTU TANAM PADA PERTUMBUHAN DAN HASIL SINGKONG VARIETAS GAMBYONG DI GUNUNGKIDUL
Abstract
Singkong merupakan komoditi andalan sebagai bahan baku pangan lokal. Kabupaten Gunungkidul dikenal sebagai salah satu daerah sentra produksi Singkong sehingga menjadi tujuan para konsumen baik perorangan, komunitas maupun perusahaan. Di satu sisi, ketersediaannya tidak selalu ditemukan setiap saat sehingga perlu solusi untuk mengatasi hal itu. Permasalahan tersebut terkait dengan masa tanam Singkong, khususnya varietas lokal Gunungkidul yang belum diketahui secara jelas. Penelitian ini bertujuan untuk menentukan waktu tanam Singkong Varietas Gambyong yang tepat. Metode penelitian yang digunakan yakni metode percobaan lapangan dengan rancangan factor tunggal yang disusun dalam Rancangan Acak Kelompok Lengkap (RAKL). Perlakuan yang diuji yakni waktu tanam (bulan Oktober, Nopember, Desember dan Januari). Tiap perlakuan diulang tiga kali sehingga jumlah perlakuan yang akan diuji sebanyak 12 unit atau petak perlakuan. Tiap petak terdiri atas enam tanaman sehingga total tanamannya 72 tanaman. Hasil penelitian menujukkan bahwa Singkong Varietas Gambyong yang ditanam pada bulan Oktober pertumbuhan dan perkembangan serta hasil tanamannya paling tinggi (26,81 t/h) dibandingkan singkong yang ditanam pada bulan Nopember (9,50 t/h), Desember (3,62 t/h) dan Januari (0,74 t/h). Singkong yang ditanam bulan Nopember, Desember dan Januari pertumbuhan tanaman dan hasil ubinya semakin rendah.