PENGARUH KUALITAS PELAYANAN TERHADAP KEPUASAN PASIEN BPJS RAWAT INAP
Abstract
Latar Belakang: Pelayanan rumah sakit saat ini merupakan hal yang mutlak
dalam pemasaran jasanya, hal ini perlu diperhatikan karena pelayanan
merupakan suatu parameter dalam penjualan jasa di Rumah Sakit. Responden
pada penelitian in adalah pasien BPJS rawat inap Rumah Sakit Jogja yang
memenuhi kriteria inklusi dan ekslusi sebanyak 79 responden. Pengumpulan
data dengan menggunakan kuisioner. Dari kelima variabel pengaruh terbesar
hingga terkecil secara berurutan yakni, responsiveness, emphaty, reliability,
assurance, terakhir tangible.
Tujuan Penelitian: Mengetahui pengaruh kualitas pelayanan terhadap
kepuasan pasien BPJS rawat inap di RSUD Kota Yogyakarta.
Metode: Penelitian ini adalah penelitian analitik dengan pendekatan cross
sectional. Dengan menggunakan desain purposive random sampling yang
berjumlah total 79 responden. Alat penelitian yang digunakan adalah
kuesioner. Analisis data dengan menggunakan uji linier ganda.
Hasil dan Pembahasan: Terdapat 5 variabel yang diuji untuk mengetahui
kualitas pelayanan terhadap kepuasan, tangible, responsiveness, reliability,
assurance dan emphaty. Kelima variabel penelitian ini seluruhnya memiliki
pengaruh terhadap kepuasan pasien BPJS rawat inap, dengan urutan
kepuasan tertinggi adalah variabel tangible dan kepuasan terendah pada
variabel assurance.
Kesimpulan: Dari kelima variabel yang diuji (tangible, responsiveness,
reliability, assurance dan emphaty) terdapat pengaruh kualitas pelayanan
terhadap kepuasan pasien pasien di rawat inap RSUD Kota Jogja.