STRATEGI KOMUNIKASI BADAN NARKOTIKA NASIONAL (BNN) KABUPATEN BANTUL DALAM PROGRAM KOMUNIKASI, INFORMASI DAN EDUKASI (KIE) PENCEGAHAN PEMBERANTASAN PENYALAHGUNAAN DAN PEREDARAN GELAP NARKOBA (P4GN) TAHUN 2018
Abstract
Penelitian ini membahas tentang bagaimana strategi komunikasi BNN Kabupaten Bantul dalam program KIE P4GN tahun 2018. Tujuan penelitian untuk mendeskripsikan gambaran tentang strategi komunikasi, mendeskripsikan faktor penghambat dan pendukung serta mendeskripsikan tanggapan peserta. Metode yang digunakan pada penelitian ini menggunakan metode deskriptif kualitatif, dengan menggunakan teknik pengumpulan data yakni wawancara dan dokumentasi berupa arsip instansi. Analisis data dilakukan dengan analisis interaktif. Teknik yang dilakukan dalam validitas data yaitu dengan teknik trianggulasi.
Dalam strategi komunikasi program KIE P4GN terdiri dari 3 tahapan yaitu perencanaan, pelaksanaan dan evaluasi. Tahap perencanaan komunikasi meliputi identifikasi visi-misi, penentuan program, menentukan tujuan dan komunikator, seleksi khalayak, pesan, anggaran, penyusunan jadwal kegiatan dan pemilihan media. Pelaksanaan strategi komunikasi difokuskan dengan komunikasi tatap muka sebanyak enam kali kegiatan dan media cetak sebagai media pendukung. Evaluasi dibagi menjadi dua yaitu evaluasi program dan manajemen. Evaluasi dilakukan berdasarkan pengamatan serta data yang diperoleh.
Hasil dari penelitian ini menunjukkan bahwa strategi komunikasi BNN Kabupaten Bantul dilakukan dengan memfokuskan komunikasi tatap muka, karena melalui komunikasi tatap muka penyuluh dapat dengan luwes menyampaikan informasi dengan tujuan memberitahu dan mengadvokasi khalayak sasaran, serta didukung dengan media cetak berupa modul, sticker dan leaflet. Namun, dalam kegiatan ini terkendala karena anggaran yang masuk kurang mencukupi. Selain itu, komunikator masih kurang bisa membedakan gaya komunikasi yang tepat pada sasaran khalayak tertentu dan tidak adanya penetapan tim kerja dalam program KIE P4GN tahun 2018 yang dilaksanakan oleh BNN Kabupaten Bantul