EFISIENSI USAHATANI PADI SEMI ORGANIK DENGAN PENDEKATAN STOCHASTIC FRONTIER ANALYSIS (SFA) DI KABUPATEN BANTUL
Abstract
EFISIENSI USAHATANI PADI SEMI ORGANIK DENGAN PENDEKATAN STOCHASTIC FRONTIER ANALYSIS (SFA) DI KABUPATEN BANTUL. 2020. LINA MARLINA (Skripsi dibimbing oleh NUR RAHMAWATI & TRIYONO). Pengembangan padi semi organik di Kabupaten Bantul cukup berprospek. Akan tetapi, produktivitas padi semi organik di Kabupaten Bantul masih tergolong rendah karena adanya perbedaan alokasi faktor produksi di masing-masing petani. Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan penggunaan faktor-faktor produksi yang berpengaruh pada usahatani padi semi organik di Kabupaten Bantul dan menganalisis tingkat efisiensi teknis serta faktor-faktor yang mempengaruhi inefisiensi secara teknis pada usahatani padi semi organik di Kabupaten Bantul. Penelitian ini dilakukan di Kabupaten Bantul, Daerah Istimewa Yogyakarta yang ditentukan secara purposive, sedangkan pengambilan sampel dilakukan secara sensus dengan jumlah sampel 48 petani. Analisis data dilakukn dengan menggunakan fungsi produksi CobbDouglass Stochastic Frontier. Hasil penelitian menunjukkan bahwa faktor produksi luas lahan, pupuk K dan POC berpengaruh secara nyata terhadap produksi padi semi organik, sedangkan benih, pupuk N, pupuk P, pupuk organik dan tenaga kerja tidak berpengaruh secara nyata. Tingkat efisiensi teknis yang dicapai petani padi semi organik di Kabupaten Bantul yaitu 0,353, sehingga belum efisien. Faktor pendidikan formal dan pengalaman berusahatani berpengaruh signifikan terhadap tingkat inefisiensi teknis, sedangkan usia petani dan status kepemilikan lahan tidak berpengaruh secara nyata.