PENGARUH WAKTU MENYIKAT GIGI MENGGUNAKAN SIKAT GIGI BERLAMPU SEBAGAI PENGUKUR WAKTU (Light Up Timer Tooth Brush) TERHADAP TINGKAT KEBERSIHAN GIGI DAN MULUT PADA ANAK USIA 4-5 TAHUN
Abstract
Kebersihan gigi dan mulut yang maksimal dapat tercapai baik dengan cara membersihkan gigi dan mulut dari sisa makanan yang tertinggal diantara gigi. Waktu efektif menyikat gigi yaitu selama 2 menit , pendapat lain mengemukakan waktu efektif menyikat gigi adalah 3 menit.
Tujuan dari penelitian ini untuk mengetahui waktu efektif menyikat gigi antara kelompok 3 menit dan 2 menit menggunakan sikat gigi berlampu sebagai pengukur waktu.
Hasil dari uji statistik terdapat perbedaan selisih antara menyikat gigi 2 menit dan 3 menit sebesar 0,11. Artinya terdapat perbedaan yang tidak signifikan . Oleh karena itu menyikat gigi 2 menit dan 3 menit dianggap sama-sama efektif.