PENGARUH KONSENTRASI DAN LAMA PERENDAMAN EKSTRAK KULIT MANGGIS (Garcinia mangostana L) TERHADAP PERUBAHAN WARNA PLAT RESIN AKRILIK
Abstract
Gigi tiruan adalah protesa yang menggantikan gigi serta jaringan sekitarnya. Gigi tiruan merupakan faktor retensi akumulasi plak dan mikroorganisme seperti Candida albicans yang menyebabkan denture stomatitis. Pasien biasanya menggunakan bahan untuk membersihkan gigi tiruan. Pembersih gigi tiruan yang ideal harus memiliki daya antibakteri, antijamur, mudah digunakan dan tidak menyebabkan perubahan warna. manggis sering dijuluki Ratu Buah yang kulitnya telah diteliti mengandung senyawa flavonoid, tanin dan ksanton.