PENGARUH PAJAK HOTEL, PAJAK RESTORAN DAN PAJAK REKLAME TERHADAP PENDAPATAN ASLI DAERAH
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh Pajak hotel, Pajak restoran, dan Pajak Reklame terhadap Pendapatan Asli Daerah dengan studi kasus pada Kabupaten/Kota di wilayah Provinsi D.I Yogyakarta. Hasil penelitian menunjukkan bahwa secara parsial variabel pajak hotel tidak berpengaruh signifikan terhadap Pendapatan Asli Daerah, Pajak Restoran tidak berpengaruh signifikan terhadap Pendapatan Asli Daerah dan Reklame tidak berpengaruh signifikan terhadap Pendapatan Asli Daerah. Penelitian ini juga menyatakan bahwa Pajak Hotel, Pajak Restoran dan Pajak Reklame secara simultan tidak berpengaruh terhadap Pendapatan Asli Daerah.