PENGEMBANGAN INSTRUMEN PENGKAJIAN LUKA ASPEK SOSIAL KOLCABA PADA PASIEN LUKA KAKI DIABETIK DI KLINIK KITAMURA PONTIANAK
Abstract
Latar Belakang: Peningkatan kualitas hidup pasien luka kaki diabetik (LKD) merupakan tujuan dari asuhan keperawatan. Aspek sosial merupakan salah satu aspek penting yang perlu diperhatikan pada pasien LKD, hal ini dikarenakan aktifitas hubungan sosial sangat berpengaruh pada fisiologis tubuh dan kualitas hidup. Belum tersedianya instrumen pengkajian luka aspek sosial merupakan perhatian khusus untuk menentukan diagnosa dan intervensi yang sesuai. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengembangkan instrumen pengkajian luka aspek sosial pasien LKD.
Metode Penelitian: Metode penelitian ini adalah mixed method dengan desain sequential exploratory. Tahap kualitatif melibatkan 4 partisipan dan tahap kuantitatif melibatkan 73 responden. Uji validitas dengan pendekatan test-retest menggunakan pearson product moment, dan uji reliabilitas dengan cronbach’s alpha. Uji pakar menggunakan rumus Aikens V pada 2 orang ahli.
Hasil Penelitian: Hasil kualitatif didapatkan 9 tema untuk aspek sosial. 35 item alat ukur didapatkan hasil yang valid dan reliabel, validitas dibuktikan dengan r hitung > r tabel (0,348–0,863 > 0,235), dan Sig. ≤ alpha (), reliabilitas dibuktikan dengan nilai cronbach alpha 0,959 dan 0,976 > 0,60. Hasil uji pakar dinyatakan valid dengan nilai 0,67-0,83.
Kesimpulan: Terdapat 9 tema aspek dukungan sosial dan Pengembangan instrument pengkajian luka aspek sosial yang terdiri dari 35 item, dinyatakan valid dan reliabel.