PENGARUH KEADILAN DISTRIBUTIF KOMPENSASI, KEADILAN PROSEDURAL KOMPENSASI DAN MOTIVASI INTRINSIK TERHADAP KEPUASAN KERJA DAN KINERJA PEGAWAI SEKOLAH TINGGI MULTI MEDIA YOGYAKARTA
Abstract
Penelitian ini membahas tentang keadilan kompensasi yang terdiri dari keadilan distributif kompensasi dan keadilan procedural kompensasi serta motivasi intrinsik terhadap kinerja secara langsung dan secara tidak langsung dengan kepuasan kerja sebagai variable mediasi pada pegawai STMM Yogyakarta.
Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh pegawai administrative dari STMM Yogyakarta dengan jumlah jumlah 117 orang pegawai. Teknik sampling yang digunakan dalam penelitian ini adalah purposive sampling sampel adalah seluruh pegawai administratif STMM Yogyakarta. Pengumpulan data menggunakan kuesioner dan kemudian dianalisis dengan menggunakan uji statistik dengan metode SEM (Structural Equation Modelling ). Dengan menggunakan software AMOS 21
Hasil penelitian memperlihatkan bahwa variable independen secara langsung tidak berpengaruh signifikan terhadap kinerja, namun keadilan distributive kompensasi dan motivasi intrinsic menunjukkan pengaruh signifikan terhadap kinerja melalui variable kepuasan kerja, hal ini menunjukkan bahwa kepuasan kerja merupakan faktor yang sangat penting dalam meningkatkan kinerja dari pegawai STMM Yogyakarta.