MANAJEMEN SUMBER DAYA MANUSIA: MANAJEMEN KINERJA
Abstract
perusahaan dimanapun berada pastilah membutuhkan suatu
manajemen dalam menjalankan aktivitas bisnis yang dijalankan. Agar
mampu mencapai pada tujuan perusahaan secara efektif serta efisien
perusahaan membutuhkan suatu pengelolaan yang bagus didalam
perusahaannya. Dibutuhkan suatu tahapan atau langkah-langkah dalam
manajemen agar dapat mencapai suatu tujuan dari perusahaan tersebut.
Salah satu manajemen yang dibutuhkan perusahaan adalah manajemen
kinerja. Hal ini karena kinerja mencerminkan suatu hasil serta penilaian
pada diri seseorang karyawan, entah itu pada suatu perusahaan atau
instansi tertentu. Oleh karena itu, kinerja ini membutuhkan suatu manajemen
supaya hasil atau kinerja dari pegawai atau karyawan sesuai dengan tujuan
yang diinginkan oleh organisasi atau perusahaan.